Saturday, June 29, 2013

Mitos dan Fakta Kebiasaan Tidur


Gangguan tidur merupakan masalah yang dialami oleh banyak orang. 
Gangguan tidur ada berbagai macam. Salah satu yang paling sering ditemui adalah insomnia. Jika Anda salah satu dari sekian banyak orang yang memiliki masalah dengan tidur, ada kemungkinan satu atau dua kebiasaan tidur yang Anda lakukanlah yang membuat Anda tetap terjaga di malam hari dan membuat Anda lelah keesokan harinya. Oleh karena itu, pengetahuan mengenai mitos dan fakta seputar kebiasaan tidur yang tepat akan membantu Anda mengatasi gangguan tidur yang Anda alami.Banyak mitos yang berkembang di masyarakat seputar kebiasaan tidur yang beberapa di antaranya pasti pernah Anda dengar. Tapi belum tentu semua mitos tersebut benar dan belum tentu juga semuanya salah. Berikut ini ada beberapa mitos dan fakta mengenai kebiasaan tidur yang dapat membantu Anda menemukan cara terbaik untuk mengatasi gangguan tidur yang Anda alami.

1. Banyak Orang Yang Kurang Tidur

Fakta: Jika Anda benar-benar membutuhkan tidur kurang dari 6 jam sehari, maka Anda termasuk langka.
Penelitian tentang mutasi genetik menyatakan bahwa hanya kurang 1% orang yang memiliki sifat genetik yang membuatnya tidak bermasalah ketika tidur dalam waktu 20-25% lebih sedikit dari kebutuhan tidur manusia yang dianjurkan.

Tips: Menurut David Schulman, MD, seorang peneliti tidur dari Emory University, Anda sudah tidur dalam waktu yang cukup ketika Anda bisa bangun secara teratur tanpa jam alarm dan pada waktu yang sama setiap harinya. Tapi kebanyakan dari kita membutuhkan 7 sampai 8 jam tidur untuk tetap sehat. Jadi, mulailah tidur dan bangun secara rutin setiap harinya.

Dapatkan Kualitas Tidur Terbaik Untuk Meningkatkan Kesehatan Anda Di Sini!

2. Tidur Siang Hanya Akan Membuat Anda Lebih Lelah

Fakta: Beberapa orang mengatakan bahwa tidur siang membuat mereka lebih cepat mengantuk, tapi cukup dengan kurang dari 20 menit tidur siang akan membuat Anda jauh lebih fresh setelahnya.

Hanya 10 hingga 20 menit yang Anda butuhkan untuk mendapatkan manfaat dari tidur siang, seperti peningkatan kewaspadaan, performa, dan mood yang lebih baik.. Setelah sekitar 20 menit, otak tidur bisa masuk ke dalam apa yang disebut slow-wave sleep, yang merupakan fase terdalam dari tidur. Jika Anda tidur siang terlalu lama, Anda mungkin merasa gugup dan bingung ketika bangun tidur, bukannya segar, karena tidur siang lebih lama membuat Anda tidur terlalu nyenyak atau terlalu dalam.

Tips: Untuk membuat tidur menjadi ritual harian Anda, cobalah mengkondisikan diri dengan hal-hal yang berhubungan dengan tidur (bantal favorit Anda atau masker mata), atau tidur siang di kursi atau sofa yang nyaman untuk menghindari godaan untuk tidur terlalu lama.
3. Latihan Terlalu Dekat Dengan Jam Tidur Membuat Anda Tetap Terjaga

Fakta: Itu tidak benar untuk semua orang. Pada kenyataannya, penelitian menunjukkan bahwa bahkan latihan keras sebelum tidur pun tidak menimbulkan masalah tidur bagi banyak orang (dan dalam beberapa kasus justru bisa membantu mengatasi insomnia).

Tips: Bereksperimenlah! Jika Anda berolahraga di malam hari dan merasa bahwa latihan Anda membuat Anda terjaga semalaman, jadwal ulang latihan Anda di pagi hari selama beberapa hari untuk melihat apakah kualitas tidur Anda bisa lebih baik.

4. Mengantuk Selama Meeting Atau Seminar Adalah Hal Biasa

Fakta: Normal untuk merasa sedikit lebih lelah pada sore hari karena ritme sirkadian (jam biologis) alami tubuh Anda.

Meskipun itu akibat ritme alami tubuh Anda, tetapi Anda tidak harus merasa kepala Anda sangat berat dan sulit berkonsentrasi. Bahkan, jika Anda merasa lelah di siang hari, Anda mungkin telah kehilangan banyak dari jam tidur Anda. Jika Anda membutuhkan 8 jam tidur dan hanya mendapatkan 7 jam setiap harinya selama seminggu, maka Anda telah kehilangan hampir setara dengan tidur satu malam. Untuk itu, tubuh Anda akan merespon dengan menagih semua “hutang tidur” Anda, yang dikaitkan dengan masalah kesehatan kronis yang serius seperti tekanan darah tinggi dan diabetes.

Tips: Ketika sesekali tidur Anda terganggu, maka pastikan mendapatkan satu malam dengan tidur berkualitas untuk membuat Anda merasa lebih segar.

5. Tidurlah Lebih Awal Jika Anda Menderita Insomnia

Fakta: Menjauh dari tempat tidur.

Jika Anda menderita insomnia, ini bisa membuat kondisi Anda jauh lebih buruk. Ini dipicu oleh sesuatu yang disebut homeostat tidur. Sebuah sistem yang dikendalikan oleh kimia otak, seperti nafsu makan Anda. Semakin lama jeda waktu antar jam makan Anda dan semakin aktif Anda, maka Anda menjadi semakin lapar.
Bila Anda menderita insomnia, para ahli menyarankan Anda untuk membiarkan homeostat tidur Anda menyesuaikan diri secara alami, tanpa mencoba untuk mengkompensasi waktu tidur Anda dengan tidur di jam yang berbeda ataupun tidur dengan jauh lebih lama.

Tips: Pergi ke tempat tidur satu jam lebih awal dari biasanya (untuk membuat diri Anda lebih lelah). Jika Anda merasa tetap tidak bisa tidur, bangunlah dan tinggalkan kamar tidur. Cobalah membaca atau melakukan aktivitas ringan lainnya. Dua tips lainnya yang dapat membantu membawa Anda pada tidur alami adalah mandi air hangat sebelum tidur. Ini sementara membuat suhu tubuh Anda naik, tetapi berbaring setelahnya akan membuatnya turun kembali karena otot-otot Anda rileks dan menghasilkan lebih sedikit panas. Tidur cenderung mengikuti penurunan tajam pada suhu tubuh. Juga, melakukan olahraga. Penelitian menunjukkan bahwa 30 – 45 menit olahraga teratur akan membantu penderita insomnia menikmati tidur dengan lebih baik. [1]

6. Sedikit Kurang Tidur Bukanlah Hal Yang Serius
Fakta: Kehilangan bahkan hanya 90 menit dari jam tidur Anda dalam 1 malam saja dapat mengurangi kewaspadaan diri Anda hingga sebanyak 32%. Jumlah ini sudah cukup untuk merusak daya ingat, kemampuan berpikir, dan keselamatan Anda pada saat melakukan pekerjaan dan di jalan. Data National Sleep Foundation di Amerika menunjukkan bahwa sebanyak 1,9 juta pengemudi mengalami kecelakaan mobil atau nyaris mengalami kecelakaan akibat mengantuk. Itulah sebabnya Anda tidak boleh mengemudi maupun mengoperasikan mesin atau alat berat lainnya ketika Anda kurang tidur.
Dapatkan Kualitas Tidur Terbaik Untuk Meningkatkan Kesehatan Anda Di Sini!!
Tips: Jika Anda melewatkan beberapa jam untuk tidur dalam satu malam, pertimbangkan untuk menghindari melakukan akitivitas yang cukup berisiko, seperti mengemudi, menjalankan mesin dan sebagainya. Jika Anda terkantuk-kantuk di meja kerja Anda, cepatlah berjalan naik turun tangga. Latihan fisik akan membantu Anda terjaga, karena kenaikan suhu tubuh akibat aktivitas fisik akan meningkatkan kewaspadaan untuk sementara waktu. Jika memungkinkan, sisihkan sebagian jam makan siang Anda untuk tidur siang. Jangan lupa untuk menghidupkan alarm, atau mintalah seorang teman untuk membangunkan Anda.
7. Perbanyak Tidur Pada Akhir Pekan Untuk Mengganti Tidur Yang Kurang
Fakta: Membayar “hutang” tidur dengan menambah jam tidur lebih panjang pada akhir pekan tidak realistis. Disebut tidak realistis karena Anda sudah sangat sibuk pada hari-hari sebelumnya, jadi Anda tentu baru bisa meluangkan waktu untuk anak-anak Anda, untuk berolahraga, berkumpul dengan teman-teman atau melakukan kegiatan lain di akhir minggu, sehingga Anda tidak akan sempat tidur lebih lama bahkan bisa jadi Anda malah akan menambah “hutang” tidur Anda lebih besar lagi.
Tips: Sebaiknya hindari ber“hutang” tidur pada hari kerja dengan harapan Anda akan menebusnya selama akhir pekan. Untuk itu, cobalah luangkan waktu untuk tidur siang sebentar sehingga Anda dapat mencukupi kebutuhan tidur Anda.
8. Jam Berapa Anda Mulai Tidur Bukanlah Suatu Masalah
Fakta: Penelitian menunjukkan bahwa orang-orang yang tidur larut malam hampir 3 kali lebih mungkin mengalami gejala depresi dibanding mereka yang tidur lebih awal, bahkan meskipun mereka memiliki jumlah jam tidur yang sama sekalipun. Para ahli menduga adanya waktu yang optimal dalam waktu 24 jam untuk tidur dan bangun, kata Lisa Shives, MD, peneliti tidur dan pendiri North Shore Sleep Medicine. Beberapa penelitian menunjukkan tidur terlalu larut bisa berdampak buruk bagi mood dan kesehatan secara keseluruhan.
Tips: Jika Anda ingin menggeser jadwal tidur Anda, mulailah secara bertahap. Mulailah berbaring di tempat tidur 15 sampai 30 menit lebih awal selama beberapa hari, dan pastikan lampu kamar tidur dan rumah Anda redup selama sekitar 2 jam sebelum waktu itu. Kemudian atur alarm untuk bangun 7 sampai 8 jam kemudian.
9. Obat Tidur Adalah Solusi Masalah Tidur Anda

Fakta: Masalah tidur sebaiknya diatasi dengan langkah yang tepat, yaitu dengan cara memperbaiki homeostat tidur (seperti yang dijelaskan di artikel edisi sebelumnya), dan penggunan obat tidur memerlukan preskripsi dan pengawasan dari dokter.
Sebenarnya, obat tidur akan sangat bermanfaat untuk mencegah insomnia menjadi kronis. Namun demikian, berkonsultasi terlebih dahulu pada dokter yang merawat Anda adalah langkah terbaik sebelum memutuskan untuk membeli dan mengkonsumsi obat tidur yang dijual bebas. Dan seperti semua obat-obatan lainnya, obat tidur juga dapat menyebabkan efek samping seperti pusing, sakit kepala, dan sebagainya, sehingga obat-obatan ini tidak dimaksudkan disarankan untuk penggunaan jangka panjang.

Tips: Sebaiknya Anda lakukan langkah-langkah alami untuk membantu mengatasimasalah tidur Anda sebelum memutuskan untuk mengkonsumsi obat tidur. Lakukan tips-tips yang telah diberikan di atas untuk membantu mengatasi masalah Anda. Dan sebelum mengkonsumsi obat tidur, selalu tanyakan kepada dokter Anda tentang efek samping dan kontraindikasi dari obat-obatan tersebut bagi Anda. [2]

Beberapa mitos dan fakta yang telah dijelaskan di atas adalah sebagian dari banyak mitos yang berkembang di masyarakat seputar kebiasaan tidur. Namun demikian, dengan mengetahui fakta yang sesungguhnya di balik mitos tersebut, serta beberapa tips untuk membantu Anda mengatasi masalah tidur Anda hingga mendapatkan kualitas tidur, maka mulailah sebuah kebiasaan tidur yang lebih baik, dan dapatkan tidur berkualitas yang akan membantu pula dalam meningkatkan produktivitas Anda.
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...